CCTV

8 Jenis CCTV Yang Perlu Diketahui, Serta Penggunaanya

Selasa, 7 Maret 2023 | 16:01 WIB

Jakarta Alarm -  CCTV sebagai sistem keamanan ternyata tidak hanya satu jenis saja, melainkan ia memiliki beberapa jenis dan masing-masing memiliki fungsi yang berbeda antara satu sama lain.

Apabila Anda ingin membeli CCTV maka Anda perlu ketahui jenis CCTV apa yang dibeli supaya Anda dapat memaksimalkan pemakaiannya sesuai dengan kebutuhan Anda.

Agar Anda tidak salah dalam memilih CCTV, yuk baca lebih lanjut penulisan dari kami mengenai 8 Jenis CCTV yang perlu diketahui, serta penggunaanya.

Jenis-Jenis CCTV

  • IP Camera

Jenis CCTV ini sangat cocok dipakai oleh Anda untuk keamanan rumah. IP Camera atau Internet Protocol Camera emang sudah umum dipakai dalam perumahan.

Hal ini dikarenakan kamera ini sendiri memiliki dua jenis, yaitu desentralisasi dan terpusat.

IP Camera desentralisasi merupakan jenis IP Camera yang tidak memerlukan pusat NVR karena ia sendiri memiliki fungsi perekam built-in.

IP Camera terpusat merupakan kebalikan dari IP Camera desentralisasi, yaitu ia memerlukan pusat NVR untuk melakukan perekaman.

Kamera CCTV ini umum digunakan karena fleksibilitasnya, dan juga bisa dikendalikan jarak jauh hanya dengan menggunakan internet.

  • CCTV Bullet Camera

Jenis CCTV ini akan sering Anda temukan di area-area seperti mall, toko, sampai ke hunian rumah. Secara bentuk, Bullet Camera ini memiliki bentuk bulat memanjang.

CCTV Bullet Camera juga memiliki fitur waterproof dimana ia akan awet dan kokoh pada area outdoor atau luar ruangan. Karena itu, Bullet Camera ini sangat tahan pada cuaca seperti hujan dan juga pada panasnya terik matahari.

Baca Juga : Tips Mencegah Perampokan Rumah Saat Bepergian

  • CCTV Dome Camera

Jenis CCTV ini bisa dibilang sangat mirip dengan CCTV Bullet Camera, tetapi ia memiliki bentuk bulat dan mirip kubah. Jenis kamera ini juga sering digunakan pada area luar ruangan karena ketahanannya terhadap hujan dan panas.

Untuk mendapatkan tangkapan kamera dome yang lebih luas jangkauannya, maka Anda harus memperhatikan spesifikasi dan juga harganya terlebih dahulu. Karena Dome Camera ini tersedia dengan beberapa tipe.

Selain itu, kamera ini biasanya juga dilengkapi dengan fitur-fitur menarik lainnya, seperti fitur day/night, infrared night vision, dan high-definition.

  • CCTV PTZ Camera

CCTV PTZ Camera secara sekilas memiliki bentuk yang serupa dengan CCTV Dome Camera, tetapi untuk kamera ini memiliki ukuran yang lebih besar.

PTZ sendiri merupakan singkatan dari Pan Tilt Zoom, yang berarti kamera ini mempunyai pergerakan sendiri ke kiri dan ke kanan. Bahkan untuk versi PTZ Camera yang lebih modern ia bisa bergerak juga ke atas dan juga ke bawah.

Fitur lain dalam kamera ini adalah ia dapat menangkap dan juga memperbesar objek gambar secara baik dengan resolusi tinggi.

Kamera ini banyak orang pergunakan untuk menjangkau wilayah / area yang lebih luas. Kemampuannya dalam mengikuti arah sebuah objek menjadikannya sebagai kamera CCTV yang diminati banyak orang dalam aktivitas pengawasan.

  • CCTV HD Camera

CCTV HD Camera merupakan salah satu jenis CCTV yang memiliki gambar atau rekaman yang jelas dan terang.

Hal ini menjadikan kamera ini cocok untuk dipakai pada daerah yang rawan atas hal-hal yang tidak diinginkan seperti pencurian atau hal lainnya. Daerah tersebut termasuk tetapi tidak terbatas pada daerah tempat parkir, pabrik, dan perkantoran.

CCTV HD Camera ini juga cocok untuk dipakai untuk mengawasi area-area umun karena ia memiliki fitur zoom in yang baik.

Baca Juga : 4 Cara Mudah Pasang CCTV, Tidak Perlu Lagi Memanggil Teknisi

 

  • CCTV Explosion Proof

Sesuai dengan namanya, CCTV Explosion Proof ini biasanya dipakai pada lokasi yang berbahaya dan memiliki resiko tinggi terjadinya suatu ledakan, seperti pertambangan, kilang minyak, pabirk, dan tempat-tempat resiko tinggi lainnya.

Kamera ini emang dirancang untuk tahan dari ledakan yang kemungkinan dapat terjadi pada industri-industri lingkungan ekstrem. Ia juga bebas dari debu dan waterproof.

  • CCTV Weatherproof

Jenis CCTV ini dibuat khusus untuk penempatan luar ruangan yang terekspos terhadap cuaca secara langsung.

CCTV ini juga memiliki berbagai jenis juga, yaitu seperti dome, box dan bullet. Dan juga memiliki opsi berkabel atau wireless.

Umumnya, kamera ini juga memiliki fitur pemanas, sehingga kamera ini dapat tetap berfungsi walau dalam kondisi cuaca yang dingin atau berada di titik beku.

  • CCTV Day and Night Camera

Jenis CCTV terakhir adalah CCTV Day and Night Camera, kamera ini sesuai dengan namanya dapat Anda gunakan dalam berbagai jenis pencahayaan baik dari terang sampai gelap.

Hal itu dikarenakan kamera ini dilengkapi dengan fitur Infrared yang memungkinkan CCTV untuk menampilkan gambar dengan jelas di berbagai variasi pencahayaan.

Gimana, menarik bukan? Dengan beberapa jenis CCTV yang telah kami bahas diatas, kami dari  Jakartaalarm berharap Anda akan menemukan CCTV yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Apakah Anda bingung mencari CCTV yang berkualitas dimana? Maka tenang saja, karena kami akan menuntun Anda supaya dapat jodoh dengan CCTV yang Anda butuhkan.





Layanan jakartaalarm

Konsultasi

Nikmati layanan konsultasi gratis untuk membantu Anda menemukan rasa aman.

Survei Lokasi

Nikmati layanan survei dan demo gratis khusus wilayah DKI Jakarta.

Instalasi

Dapatkan layanan instalasi yang benar dan memenuhi standar keamanan.

Layanan Purna Jual

Dapatkan 1 sampai 3 tahun garansi produk maupun instalasi dan

Read More

layanan On-Call Service.

Read Less

Tutorial

Tersedia Video Tutorial untuk pemasangan di Youtube jakartaalarm Official Channel.