Seputar Keamanan & Kriminal

Waspada, Berikut 5 Cara Mencegah Terjadinya Kebakaran

Rabu, 21 Juni 2023 | 14:31 WIB

Waspada, Berikut 5 Cara Mencegah Terjadinya Kebakaran

Jakarta Alarm -  Bahaya terjadinya suatu kebakaran berada dimana saja, baik itu dirumah Anda sendiri, di sebuah mall, atau bahkan pada daerah hutan. Hal ini pun dapat terjadi karena berbagai hal, konslet listrik dan cuaca panas hanya menjadi salah satu penyebab dari banyaknya penyebab lainnya.

Kebakaran tentunya dapat mengakibatkan banyak kerugian baik itu secara finansial ataupun paling fatal dapat mengancam nyawa orang-orang yang menjadi korban. 

Oleh karena itu, Anda perlu waspada dan mengetahui berbagai cara untuk mecegah supaya hal tersebut tidak terjadi ke Anda. Pada artikel kali ini, jakartaalarm akan membahas mengenai 5 cara mencegah terjadinya kebakaran. Yuk disimak lebih lanjut.

Baca Juga : 5 Cara Memilih CCTV Yang Terbaik Untuk Rumahmu

Cara Mencegah Terjadinya Kebakaran

Berikut ini adalah beberapa langkah mencegah terjadinya kebakaran : 

1.  Mematikan Kompor Saat Tidak Digunakan

Tips pertama dalam mencegah terjadinya kebakaran adalah untuk tidak meninggalkan kompor dalam keadaaan menyala apabila memang sedang tidak menggunakannya.

Anda jadi perlu memastikan bahwa Anda atau orang lain selalu berada di daerah dapur selama proses memasak sedang berlangsung, supaya kompor yang menyala akan selalu terjaga.

Berada di dapur juga memungkinkan Anda atau orang lain untuk mengawasi apabila terjadi kebocoran tabung gas yang dapat memicu kebakaran.

2.  Memeriksa Kabel Listrik Rumah

Berikutnya, Anda perlu mengecek kabel listrik secara berkala untuk mencegah ancaman kebakaran. Bahkan apabila kabel Anda terlihat tidak memiliki suatu masalah atau terlihat baik-baik saja, Anda tetap perlu melakukan proses pengecekan.

Karena buruknya, apabila terdapat sebuah kabel yang rusak baik itu karena gigitan tikus atau hal lainnya. Kabel tersebut akan menjadi penyebab utama sebuah listrik dapat konslet, yang kemudian berujung pada kebakaran.

3.  Jangan Membakar Sampah Deket Rumah

Anda sebaiknya jangan membakar sampah-sampah Anda di area rumah Anda. Karena terbangnya sampah yang masih terbakar dapat memicu terjadinya kebakaran besar bukan hanya di rumah Anda sendiri tetapi rumah orang lain.

Supaya hal tersebut tidak terjadi, dedaunan kering yang berjatuhan dari pohon dapat Anda jadikan sebagai pupuk kompos.

4.  Jauhkan Barang-Barang Yang Mudah Terbakar

Di rumah Anda, harap jauhkan barang-barang yang mudah terbakar dari sumber api. Barang mudah terbakar itu seperti kertas, tisu, plastik, kain, dan barang lainnya. Jangan pernah Anda menyimpan barang-barang tersebut di dekat kompor atau lilin.

5.  Sediakan Sistem Keamanan Untuk Kebakaran

Tentunya hal terakhir yang perlu Anda perhatikan dalam mencegah terjadinya kebakaran adalah untuk menyediakan alat-alat yang dapat membantu Anda untuk mencegah kebakaran tersebut.

Salah satu alat yang bisa Anda beli sekarang adalah sistem keamanan fire alarm yang memang didesain khusus untuk menetralisir ancaman terjadinya kebakaran dengan memberikan notifikasi ke Anda dengan cepat mengenai adanya ancaman kebakaran, yang lalu Anda bisa menanggulanginya.

Baca Juga : 6 Tips Mengamankan Rumah Dari Tindakan Pencurian

Itulah 5 cara mencegah terjadinya kebakaran, semoga bermanfaat untuk Anda. Apabila Anda sedang mencari Fire Alarm yang berkualitas, maka Anda dapat langsung datang ke Tokopedia kami.

Anda juga dapat langsung kontak kami apabila ada permasalahan perihal sistem keamanan, dan tentunya kami akan berikan solusi yang tepat untuk Anda.

Jangan lupa juga untuk datang ke blog kami apabila Anda ingin tau mengenai info-info sistem keamanan lainnya.

Baca Juga : Jangan Sampai Salah, Berikut Adalah Langkah Memilih Fire Alarm System






Layanan jakartaalarm

Konsultasi

Nikmati layanan konsultasi gratis untuk membantu Anda menemukan rasa aman.

Survei Lokasi

Nikmati layanan survei dan demo gratis khusus wilayah DKI Jakarta.

Instalasi

Dapatkan layanan instalasi yang benar dan memenuhi standar keamanan.

Layanan Purna Jual

Dapatkan 1 sampai 3 tahun garansi produk maupun instalasi dan

Read More

layanan On-Call Service.

Read Less

Tutorial

Tersedia Video Tutorial untuk pemasangan di Youtube jakartaalarm Official Channel.