CCTV

Teknologi AI Face Recognition atau Face Analytics dalam sistem keamanan CCTV

Kamis, 25 Januari 2024 | 23:52 WIB

Kenali apa itu face recognition? Dan kegunaannya didalam sistem keamanan?

Jakarta Alarm - Saat ini pemerintahan disektor kepolisian mulai menargetkan penggunaan CCTV Face Recognition di setiap Polda. Upaya ini dilakukan untuk mempermudah dalam mendeteksi buronan atau DPO (Dalam Pencarian Orang). Kehadiran teknologi face recognition didalam sistem keamanan ternyata memegang peranan penting dalam meningkatkan keamanan maupun kualitas layanan.

Tapi apakah Anda sudah mengenali, apa itu face recognition? Dan kegunaannya didalam sistem keamanan? Face recognition adalah teknologi yang dapat mengenali dan mengidentifikasi identitas seseorang dari data wajah yang masuk seperti citra foto, citra video atau melalui hasil pemindaian langsung.

Teknologi face recognition ini telah banyak digunakan di berbagai sektor industri salah satunya industri keamanan. Anda dapat menemukan berbagai fitur face recognition yang terdapat di sistem keamanan seperti untuk penggunaan verifikasi wajah di area pintu akses, pengamanan area Gudang untuk membatasi orang.

Face recognition berbeda dengan face detection, jika pada face recognition berfungsi untuk mengenali identitas seseorang melalui data wajah yang masuk sedangkan face detection berfungsi untuk mendeteksi atau menangkap wajah dengan jelas. Data dari face detection kemudian di identifikasi untuk mendapatkan identitas orang yg terdeteksi.

Pada sistem CCTV, biasanya deteksi wajah (face detection) dikelola oleh kamera CCTV, sedangkan pengenalan wajah dikelola oleh NVR. 

Layanan jakartaalarm

Konsultasi

Nikmati layanan konsultasi gratis untuk membantu Anda menemukan rasa aman.

Survei Lokasi

Nikmati layanan survei dan demo gratis khusus wilayah DKI Jakarta.

Instalasi

Dapatkan layanan instalasi yang benar dan memenuhi standar keamanan.

Layanan Purna Jual

Dapatkan 1 sampai 3 tahun garansi produk maupun instalasi dan

Read More

layanan On-Call Service.

Read Less

Tutorial

Tersedia Video Tutorial untuk pemasangan di Youtube jakartaalarm Official Channel.